Buku
Madinah : Kota Suci Piagam Madinah Dan Teladan Muhammad SAW
Salah satu keistimewaan Madinah daripada kota-kota lainnya, Okota ini identik dengan Nabi Muhammad SAW. Setelah Nabi melaksanakan hijrah dari Mekkah ke Madinah, kota ini kemudian disebut sebagai Madinah al-Nabi atau Kota Nabi. Hal ini karena kehidupan Nabi serta ajaran-ajarannya yang luhur dikukuhkan di kota tersebut. Di kota ini pula Nabi berhasil membangun tatanan masyarakat yang adil, damai, dan berkeadaban yang menunjukkan keteladanannya. Di kota ini pula masa-masa terakhir kehidupan Nabi ditulis dengan tinta emas. Bagaimana mengenai Piagam Madinah? Piagam ini merupakan upaya yang sungguh-sungguh dari Nabi untuk membangun toleran-si. Beliau ingin menunjukkan kepada umatnya bahwa kepemimpi-nannya akan mengedepankan prinsip toleransi, perdamalan, dan keadaban yang mengukuhkan Islam sebagai rahmatan rahmat bagi semesta alam. Dalam buku ini pun diurai dengan jernih keistimewaan Madinah sejak zaman pra-Islam, masa Islam, dan di zaman modern kini. Buku ini juga dilengkapi dengan penjelasan tentang Ziarah Makam Nabi, Masjid Nabawi, Raudhah, serta tempat-tempat lain yang memiliki nilai historis-teologis yang sangat tinggi.
Tidak tersedia versi lain